Ragam Upacara HUT RI Ke 75 Di Tengah Pademi

 

Perayaan kemerdekaan Indonesia ke 75 tahun ini memang terasa sangat berbeda karena dalam masa pademi covid-19, namun hal tersebut tak mengurangi rasa nasionalisme masyarakat Indonesia salah satunya dengan mengikuti upacara atau mengibarkan bendera merah putih.

KABAR14 - (Demak) Salah satu yang menarik dalam pelaksanaan upacara bendera dilaksanakan oleh desa wisata Pantai Glagah Wangi Tambak Bulusan Karangtengah.

Upacara dilaksanakan dengan menggunakan perahu di Pantai Istambul, sebagai refleksi mengenang detik-detik Proklamasi di samudra, sehingga ditengarai Pantai Istambul menjadi saksi peringatan upacara HUT RI ke-75.

Dalam upacara tersebut, tiga orang anggota Paskibraka Demak mengibarkan bendera Merah Putih, sementara ratusan orang mengikuti upacara dari di perahu dengan menggunakan formasi 75 Th 17-8-1945, tanpa meninggalkan protab covid-19, yakni jaga jarak, memggunakan masker, serta menggunakan pelampung.



Dandim 0716/Demak, Letkol Arh M Ufiz S.Ip., M.IPol., dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa peserta upacara berasal dari unsur, mulai dark TNI, Polri, nelayan, pelaku wisata, relawan, Basarnas , pelajar, hingga masyarakat umum sekitar 800 orang.

Menurutnya kegiatan tersebut diangkat dengan tujuan meningkatkan rasa nasionalisme serta untuk mengembalikan geliat kepariwisataan di Demak.

“Khususnya wisata pantai, karena sempat turun pengunjungnya karena dampak Virus Covid-19. Masih banyak wisatawan yang trauma untuk berkunjung ke Pantai khususnya di Demak,” paparnya.

Tahun ini upacara HUT RI juga dilakukan di hal Sekda Demak alih-alih dilakukan di Alun – alun Demak seperti tahun – tahun sebelumny. Dimana dalam upacara tersebut dihadiri undangan terbatas dan selebihnya diikuti melalui virtual di kantor instansi masing-masing OPD. (Editor : Vee Woimbon, Foto : Sumijan P)

Posting Komentar

0 Komentar